Aneka Kue Kering

Rich Chocolate Ginger Cookies

Bahan :

  • 175 gr margarin
  • 125 gr gula halus
  • 75 gr dark cooking chocolate, lelehkan
  • 1 btr telur
  • 225 gr terigu protein rendah
  • 20 gr coklat bubuk
  • 1 sdt baking powder
  • 50 gr chocolate chips
  • 50 gr permen jahe, potong kotak
Cara membuat :
  1. Kocok margarin dan gula halus sampai lembut. Masukkan dark cooking chocolate leleh. Kocok rata.
  2. Tambahkan telur. Kocok rata. Masukkan terigu,coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak. Aduk rata.
  3. Tambahkan chocolate chips dan permen jahe. Aduk rata.
  4. Cetak adonan dengan sendok di loyang yg sudah diolesi margarin.
  5. Oven 20 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai matang dan kering.
Untuk 600 gram 


Lidah Kucing Pisang Almond
Bahan :
  • 200 gr margarin
  • 100 gr pisang ambon
  • 50 gr almond bubuk
  • 125 gr terigu protein rendah
  • 20 gr susu bubuk
  • 1/4 sdt kayu manis bubuk
  • 5 putih telur
  • 1/4 sdt garam
  • 60 gr gula halus
Cara membuat :
  1. Kocok margarin 5 menit sampai lembut. Tambahkan pisang ambon. Kocok rata.
  2. Masukkan almond bubuk,terigu,susu bubuk,dan kayu manis bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Sisihkan.
  3. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula halus sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  4. Tuang sedikit demi sedikit ke campuran terigu sambil diaduk perlahan.
  5. Masukkan adonan ke kantung plastik segitiga. Semprot di atas loyang lidah kucing yg sudah diolesi margarin.
  6. Oven 15 menit dengan suhu 150 derajat Celcius sampai matang.
Untuk 400 gram